Pemprov Jabar Salurkan Rp 1 Triliun Dana Bantuan untuk Palestina

Jumat, 17 November 2023 – 19:20 WIB
Pemprov Jabar Salurkan Rp 1 Triliun Dana Bantuan untuk Palestina - JPNN.com Jabar
Ketua MUI Jabar Rahmat Syafei bersama FKUB dalam kegiatan aksi bela Palestina di depan Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Jumat (17/11). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/jpnn.com

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Aksi dukungan terhadap Palestina di gelar di depan Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung pada Jumat (17/11) siang. Sejumlah pejabat dan tokoh masyarakat hadir dalam aksi tersebut. 

Kegiatan bertajuk 'Aksi Solidaritas Palestina' ini diikuti seribuan massa yang datang dari berbagai kalangan. 

Mereka memulai aksi dengan salat Jumat berjemaah di Masjid Pusdai, kemudian melakukan longmarch menuju Gedung Sate. 

Peserta aksi pun membawa banyak sekali pernak-pernik bertemakan Palestina. 

Bukan hanya itu, sebuah bendera Palestina berukuran raksasa juga dikibarkan oleh massa aksi. 

Bendera raksasa itu dibawa oleh puluhan orang sebelum dibentangkan di tengah jalan. 

Sementara sejumlah pejabat yang hadir di antaranya PJ Gubernur Jabar, Kapolda, Pangda, Ketua MUI Jabar, dan FKUB. 

Massa aksi juga berasal dari berbagai elemen masyarakat. Peserta mulai dari orang tua, anak muda hingga anak-anak tampak begitu semangat mengikuti aksi bela Palestina ini. Mereka kompak menyuarakan kemerdekaan bagi Palestina. 

Dukung Palestina, Jawa Barat menyalurkan bantuan dana Rp1 triliun.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News