Berikut Ini Waktu dan Produk Belanja Favorit Konsumen Alfamart di GrabMart

Selasa, 26 September 2023 – 21:00 WIB
Berikut Ini Waktu dan Produk Belanja Favorit Konsumen Alfamart di GrabMart - JPNN.com Jabar
Ilustrasi belanja online di Grabmart dan Alfamart. Foto: Source for JPNN.com

“Kami menyambut baik kemitraan strategis antara GrabMart dengan Alfamart dalam menjawab kebutuhan konsumen yang semakin dinamis. Bersama dengan Alfamart, kami ingin memberikan alternatif lain dalam berbelanja bagi konsumen dengan menyediakan berbagai macam pilihan produk hanya dalam satu aplikasi,"

"Ini merupakan salah satu langkah penting dalam perjalanan kami untuk meningkatkan pengalaman belanja secara online di Indonesia,” ucap Head of Marketing GrabFood and GrabMart, Hadi Surya Koe.

Sementara, Marketing Director Alfamart, Ruan Alfons Kaloh menyebut bahwa Alfamart terbuka untuk menjalin kerja sama dengan pihak lain, salah satunya dengan Grab.

“Dengan kerjasama ini, kami harapkan bisa membantu memperluas jangkauan pelanggan Alfamart lewat layanan GrabMart,” tuturnya.

Sebagai salah satu superapp terdepan di Indonesia dan Asia Tenggara dengan layanan yang beragam, Grab terus berkomitmen untuk menyediakan pengalaman berbelanja online yang praktis serta nyaman bagi seluruh konsumen.

“Saat ini GrabMart telah bekerja sama dengan lebih dari 118 ribu Mitra Merchant, baik itu supermarket maupun mitra UMKM yang tersedia di dalam aplikasi GrabMart,".

"Kami harap ke depannya juga akan terus bertambah sehingga dapat memberikan manfaat dan nilai tambah yang semakin besar lagi untuk seluruh konsumen di Indonesia,” pungkasnya. (mcr19/jpnn)

Miliki lebih dari 3.600 outlet Alfamart di Indonesia, Grab tawarkan kemudahan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan praktis dan nyaman.

Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News