Pemprov Jabar Gelontorkan Rp 5,8 Miliar Anggaran Tak Terduga untuk Penanganan TPA Sarimukti

Selasa, 12 September 2023 – 21:00 WIB
Pemprov Jabar Gelontorkan Rp 5,8 Miliar Anggaran Tak Terduga untuk Penanganan TPA Sarimukti - JPNN.com Jabar
Kondisi di TPA Sarimukti masih ada kepulan asap dari api yang membakar tumpukan sampah di hari ke-24 pemadaman, Selasa (12/9). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG BARAT - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat menggelontorkan anggaran belanja tak terduga sebesar Rp5,8 miliar untuk penanganan kebakaran TPA Sarimukti di Kabupaten Bandung Barat.

Anggaran tersebut digelontirkan menyusul ditetapkannya status tanggap darurat bencana kebakaran TPA Sarimukti sejak tanggal 12 sampai 25 September 2023.

“Status tanggap darurat kebakaran kami perpanjang. Proses pemadaman sekarang kami ambil. Kami sudah siapkan anggaran Rp5,8 miliar,” kata Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin di TPA Sarimukti, Selasa (12/9).

Adapun kebakaran TPA Sarimukti sudah berlangsung sejak selama 24 hari sejak Sabtu (19/8) malam dan belum padam sampai hari ini.

Selama ini, proses pemadaman dilakukan secara keroyokan, baik melalui jalur darat maupun udara menggunakan helikopter water bombing.

Kemudian, selama itu juga pengelola TPA Sarimukti terpaksa menutup operasional pembuangan sampah dikarenakan kondisi kebakaran tidak terkendali.

Akibatnya, sampah di empat kabupaten/kota di Bandung Raya menumpuk beberapa hari.

Untuk mengurai penumpukan sampah tersebut, Pemprov Jabar kemudian membuka zona pembuangan darurat di sebelah barat zona 1 TPA Sarimukti untuk menampung sampah-sampah yang menumpuk.

Pemprov Jabar menggelontorkan anggaran belanja tak terduga mencapai Rp5,8 miliar untuk penanganan kebakaran TPA Sarimukti yang belum padam sampai hari ini.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News