Mohammad Idris Beberkan Sejumlah Proyek Strategis yang Akan Dibangun Pemkot Depok di 2024 Mendatang

Idris menerangkan ini semua dilakukan sebagai upaya Pemkot Depok meningkatkan pelayanan publik agar lebih baik lagi.
Pemkot juga akan melakukan pembangunan lebih dari 2.000 unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) menjadi layak huni, serta melakukan penataan saluran dan drainase di jalan lingkungan lebih dari 300 lokasi yang tersebar di wilayah Kota Depok.
“Kami juga akan melakukan pengadaan lahan, di antaranya untuk pembangunan posyandu, kantor pemerintah, sarana olahraga dan lahan pendidikan, serta penyediaan wifi gratis bagi masyarakat Kota Depok yang tersebar di wilayah sebanyak lebih dari 800 titik. Mudah-mudahan semua terealisasi dengan baik,” tandasnya. (mcr19/jpnn)
Wali Kota Depok, Mohammad Idris beberkan rencana pembangunan infrastruktur di tahun 2024 mendatang. Berikut perincian lengkapnya.
Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News