TPA Sarimukti Masih Terbakar, Pemprov Jabar Siapkan Alternatif Pembuangan Sampah Sementara

Jumat, 25 Agustus 2023 – 15:30 WIB
TPA Sarimukti Masih Terbakar, Pemprov Jabar Siapkan Alternatif Pembuangan Sampah Sementara - JPNN.com Jabar
Kebakaran di TPA Sarimuti, Kecamatan Cidadap, Kabupaten Bandung Barat. Foto: sources for jpnn

jabar.jpnn.com, BANDUNG BARAT - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat sedang menyiapkan alternatif lokasi sementara pembuangan sampah selama TPA Sarimukti ditutup karena terbakar.

Hal itu disampaikan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil dalam akun Instagram pribadinya @ridwankamil.

Pria yang karib disapa Emil itu menuliskan, lokasi pembuangan sampah sementara tidak berjarak jauh dari TPA Sarimukti.

“Lokasi sementara TPA. Sudah disiapkan oleh Pemprov Jawa Barat untuk penampungan sampah perkotaan sementara, sambil menunggu pemadaman TPA Sarimukti,” tulis Emil yang dikutip JPNN, Jumat (25/8).

Dalam waktu 3 hari, truk-truk sampak yang mengangkut dari berbagai wilayah di Bandung Raya itu bisa membuangnya ke sana.

“TPA sementara sedang dibangun aksesnya untuk truk-truk sampah. Butuh 2 – 3 hari menyiapkan infrastuktur jalan. Semoga musibah ini secepatnya bisa diselesaikan,” sambungnya.

Lebih lanjut, mantan Wali Kota Bandung itu pun menyarankan kepada warga untuk mengolah sendiri sampah yang diproduksinya.

“Sementara waktu, tentunya warga Bandung Raya diharapkan untuk membantu dengan mengurangi sampah rumah, kantor, industri, dan sebisa mungkin mengolah sendiri secara mandiri sampai masalah ini bisa diselesaikan,” tuturnya.

Gubernur Jabar Ridwan Kamil menyatakan, Pemprov sedang menyiapkan alternatif lokasi pembuangan sampah sementara imbas TPA Sarimukti terbakar.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News