Jurus Ridwan Kamil Perkenalkan Musik Angklung ke Kancah Dunia

Sabtu, 12 Agustus 2023 – 18:31 WIB
Jurus Ridwan Kamil Perkenalkan Musik Angklung ke Kancah Dunia - JPNN.com Jabar
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

Pertama, hibah angklung kepada Kedutaan Besar RI di seluruh dunia. Untuk keperluan itu, ia mengaku sejak awal menjadi Gubernur Jabar tahun 2018 sudah berkomunikasi dengan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Wakil Presiden Jusuf Kalla, dan Presiden Jokowi agar pada setiap Kedutaan Besar di seluruh dunia untuk memiliki instrument angklung.

“Nanti yang bikin Jabar,” ucapnya.

Menurutnya, angklung bisa menjadi alat diplomasi paling mudah dan unik. Dengan angklung bisa membawakan lagu dari masing-masing negara.

“Jadi, angklung adalah sumbangan tatar sunda kepada dunia,” tuturnya.

Jurus kedua yaitu membangun pusat kebudayaan di seluruh kabupaten/kota di Jabar. Dengan adanya pusat kebudayan, maka bisa menjadi sarana memperkenalkan angklung sebagai warisan budaya dunia.

“Kalau di Bandung ada Saung Angklung Udjo. Nanti di 27 kota/kabupaten akan juga diperkenalkan angklung seperti di Udjo,” ucapnya.

Pemprov Jabar sudah berupaya memanfaatkan lahan-lahan yang tidak memiliki fungsi sosial agar ditanami bambu.

Tanaman ini adalah bahan utama pembuatan alat musik tradisional, khususnya angklung.

Gubernur Jabar Ridwan Kamil punya jurus khusus dalam memperkenalkan angklung ke kancah dunia. Begini katanya.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News