Tokopedia Fokus Bantu UMKM Lokal Asal Bandung Perluas Pasar Penjualan

Senin, 24 Juli 2023 – 23:10 WIB
Tokopedia Fokus Bantu UMKM Lokal Asal Bandung Perluas Pasar Penjualan - JPNN.com Jabar
Pelaku usaha lokal asal Bandung, OZA Tea lestarikan teh asli Indonesia dengan memanfaatkan platform Tokopedia untuk pengembangan bisnisnya. Foto: Source for JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Pelaku usaha lokal asal Bandung dengan brand OZA Tea lestarikan teh asli Indonesia dengan memanfaatkan platform Tokopedia untuk pengembangan bisnisnya.

Hal itu lantaran minuman teh sudah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari masyarakat Indonesia.

Hal ini terlihat dari data internal Tokopedia, bahwa teh menjadi salah satu produk di kategori minuman yang paling banyak dibeli selama semester I 2023.

Kepala Divisi Corporate Affairs Tokopedia, Rizky Juanita Azuz mengatakan Jawa Barat memang identik dengan produksi dan konsumsi teh yang tinggi.

Hal ini sejalan data internal Tokopedia yang mencatat bahwa Kabupaten Majalengka, Kota Cirebon, Kabupaten Pangandaran, Kabupaten Kuningan, dan Kabupaten Karawang menjadi beberapa daerah dengan peningkatan transaksi produk teh tertinggi di Tokopedia.

"Hal tersebut tercatat pada periode semester I 2022 dibandingkan periode yang sama tahun lalu dengan rata-rata kenaikan transaksi sebesar 64 persen," ucapnya.

Selama hampir 14 tahun berdiri, Tokopedia terus berupaya untuk mempermudah pelaku usaha di Indonesia, khususnya UMKM, memulai dan membangun bisnis lewat pemanfaatan teknologi.

"Tokopedia menghadirkan inisiatif Hyperlocal sebagai salah satu upaya untuk mendukung tumbuh kembang pelaku usaha  lokal, termasuk di wilayah Bandung, Jawa Barat," jelasnya.

Tokopedia bantu UMKM lokal asal Bandung dengan brand OZA Tea dalam memperluas pasar penjualannya ke seluruh pelosok Indonesia.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News