Antrean Truk Sampah di TPA Cipayung, Mohammad Idris: Sudah Kami Atasi

Jumat, 21 Juli 2023 – 16:00 WIB
Antrean Truk Sampah di TPA Cipayung, Mohammad Idris: Sudah Kami Atasi - JPNN.com Jabar
Potret antrean truk sampah di TPA Cipayung. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Wali Kota Depok, Mohammad Idris angkat bicara terkait adanya antrean truk sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipayung yang sudah overload.

Idris mengaku permasalahan tersebut kini sudah diatasi.

"Sudah dieksekusi terkait dengan permasalahan itu," ucap Idris, Jumat (21/7).

Dirinya menyebut beberapa waktu lalu memang akses keluar masuk truk sampah di TPA Cipayung sempat tertutup sampah.

"Kemarin memang tempat akses truk pembuang sampahnya itu tertutup sampah, karena guyuran air. Karena ada beberapa akses masuknya tertutup, sehingga terjadi antrean," tuturnya.

Sehingga, pihaknya mengambil langkah cepat dalam meminimalisir antrean yang terjadi di TPA Cipayung.

"Sebagai kedaruratannya, kemarin kami ada tambahan, kemarin saya suruh buat akses di tengah-tengah TPA, dan itu muat sekitar tiga sampai empat mobil untuk membuang sampah sekaligus dalam waktu yang sama," terangnya.

Dirinya menyebut sehingga langkah darurat tersebut saat ini sudah dapat digunakan, dan meminimalisir antrean yang terjadi di TPA Cipayung.

Wali Kota Depok, Mohammad Idris mengaku sudah melakukan langkah darurat untuk mengatasi antrean truk sampah yang terjadi hingga berjam-jam di TPA Cipayung.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News