Sambut Libur Sekolah PT KAI Siapkan Diskon Tiket Kereta Hingga 25 Persen, Cek Informasi Lengkapnya di Sini

Rabu, 21 Juni 2023 – 01:00 WIB
Sambut Libur Sekolah PT KAI Siapkan Diskon Tiket Kereta Hingga 25 Persen, Cek Informasi Lengkapnya di Sini - JPNN.com Jabar
PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyediakan layanan kereta api jarak jauh. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daop 1 Jakarta menghadirkan promo Anti Jaim (Kejutan Trip Juni Asyik Melimpah) untuk tiket kereta api jarak jauh dengan diskon hingga 25 persen.

Promo ini dapat dibeli pada tanggal 21 hingga 24 Juni 2023, untuk keberangkatan periode libur kenaikan kelas, yaitu tanggal 25 Juni hingga 9 Juli 2023.

Tiket dapat dibeli melalui aplikasi KAI Access, situs kai.id, ataupun seluruh channel penjualan tiket yang bekerja sama dengan KAI.

Secara total, KAI mengalokasikan 18.680 tempat duduk untuk berbagai perjalanan KA Jarak Jauh kelas eksekutif, bisnis, dan ekonomi dengan tarif diskon.

Contoh tarif promo tersebut seperti KA Argo Dwipangga relasi Gambir - Solo Balapan, pulang pergi (PP) hanya Rp315.000 dari tarif reguler yaitu Rp420 ribu, KA Bangunkarta relasi Pasarsenen - Jombang pp hanya Rp290 ribu dari tarif reguler yaitu Rp385 ribu dan lainnya.

"Promo Anti Jaim ini dihadirkan untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan melalui penjualan tiket dengan tarif yang terjangkau pada periode libur kenaikan kelas," kata Pelaksana Harian Manager Humas Daop 1 Jakarta, Feni Novida Saragih, Rabu (21/6).

KAI Daop 1 Jakarta berharap masyarakat memanfaatkan promo ini sebaik-baiknya karena kuota yang terbatas.

KAI Daop 1 Jakarta kembali mengimbau pelanggan KA untuk memperhatikan jadwal keberangkatan KA karena mulai 1 Juni 2023.

Sambut libur kenaikan kelas, PT KAI memberikan diskon hingga 25 persen lewat promo Anti Jaim untuk keberangkatan dari Stasiun Gambir dan Stasiun Pasar Senen.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News