Anggaran Rp 1,9 Miliar Disiapkan Pemkot Bogor Demi Pembangunan Turap di Lokasi Longsor Bogor Barat

Jumat, 16 Juni 2023 – 10:30 WIB
Anggaran Rp 1,9 Miliar Disiapkan Pemkot Bogor Demi Pembangunan Turap di Lokasi Longsor Bogor Barat - JPNN.com Jabar
lokasi longsor yang berada di Kampung Tarikkolot, RT 5, RW 11, Kelurahan Gunung Batu, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor. Foto: Dok Pemkot Bogor.

jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - Pemerintah Kota Bogor sediakan anggaran Rp 1,9 miliar untuk membangun turap imbas dari longsor yang terjadi di Gunung Batu.

Hal tersebut diungkapkan Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A Rachim saat meninjau lokasi longsor yang berada di Kampung Tarikkolot, RT 5, RW 11, Kelurahan Gunung Batu, Kecamatan Bogor Barat.

Diketahui, di lokasi tersebut terjadi longsor pada turap yang menimpa tiga rumah di bawahnya awal Juni lalu.

Meski tak ada korban jiwa, tetapi Pemkot Bogor pastikan bahwa turap akan kembali dibangun segera dengan kondisi yang lebih kuat.

"Kami memastikan bahwa pelaksanaan rencana untuk pembangunan turap, yang tujuannya untuk melindungi masyarakat supaya tidak lagi ada kekhawatiran kalau hujan besar itu bisa kami ajukan dan kami sediakan senilai Rp 1,9 Miliar," ucapnya, dikutip Jumat (16/6).

Namun, saat ini proses administrasi masih berproses. Kesiapan pembangunan pun sudah ditunaikan.

Seperti desain maupun Rencana Anggaran Biaya (RAB) untuk turap tersebut. Sambil menunggu itu, Dedie mengaku saat ini petugas terus melakukan perapihan.

"Sedikit-sedikit supaya nanti saat uangnya turun untuk pembangunan tinggal dilaksanakan. Sekarang juga kami pastikan warga tetap aman sambil menunggu proses pembangunan berjalan," terangnya.

Pemkot Bogor siapkan anggaran Rp 1,9 miliar untuk membangun turap imbas dari longsor yang terjadi di Kelurahan Gunung Batu, Kecamatan Bogor Barat.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News