Bertaruh Nyawa di Gedung Pencakar Langit

Kamis, 15 Juni 2023 – 11:00 WIB
Bertaruh Nyawa di Gedung Pencakar Langit - JPNN.com Jabar
Ilustrasi gedung-gedung perkantoran di kawasan Jakarta. Foto: Ricardo/JPNN.com

Saat disinggung soal tingkat keamanan gedung-gedung pencakar langit yang ada di Jabodebek terhadap guncangan gempa, dia mengaku tidak bisa memperkirakan hal tersebut, mengingat selama ini Jabodebek hanya kebagian getaran gempa bumi saja.

"Selama ini kan lokasi pusat titik gempa cukup jauh dari Jabodebek, di mana misalnya Jakarta selama ini hanya kebagian getaran gempanya saja. Jadi cukup sulit untuk memperkirakannya. Tetapi sejauh ini gempa bumi 5 hingga 7 SR, masih aman-aman saja," ujarnya.

Salah satu gempa bumi terparah yang pernah terjadi di Indonesia adalah Gempa Aceh pada 26 Desember 2004 yang berkekuatan hingga 9,3 SR. Di mana saat gempa bumi itu terjadi kondisi gedung-gedung yang ada di Jabodebek masih terbilang cukup aman.

Meski begitu, hal tersebut tentunya tidak bisa menjadi acuan akan keamanan gedung-gedung pencakar langit yang ada di Jabodebek terhadap guncangan gempa bumi, mengingat lokasi pusat titik gempa yang sangat jauh dari ibu kota.

"Mungkin kalau lokasi pusat titik gempanya di Jakarta, meskipun secara Magnitudo atau Skala Richter gempa itu kecil, bisa saja merobohkan dan menghancurkan gedung-gedung. Jadi, kembali lagi titik pusat gempanya di mana dan kekuatannya berapa, itu yang menentukan," jelasnya.

Di samping itu semua, Nanang Prayudyanto meminta kepada pemerintah agar benar-benar menegakkan Peta Sumber dan Bahaya Gempa Indonesia, serta memastikan semua perancangan dan pembangunan gedung dan bangunan tahan terhadap gempa bumi.

Tak hanya itu, ia juga meminta agar pemerintah benar-benar mengedukasi masyarakat tentang tatacara dan mekanisme penyelamatan diri saat menghadapi gempa bumi, khususnya bagi mereka yang kesehariannya bekerja di gedung-gedung perncakar langit Jabodebek.

"Jadi, selain menegakkan aturan soal pengawasan gedung, pemerintah juga harus fokus mengedukasi kepada masyarakat. Evakusinya seperti apa, cara menyelematkan diri untuk warga bagaiman, itu juga harus diperhatikan," pesannya.

Pengamat kontruksi gedung dan bangunan, Muhammad Nanang Prayudyanto jelaskan soal tingkat daya tahan gedung di Jabodebek terhadap gempa bumi.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News