340 Bencana Alam Terjadi di Kota Bogor di Sepanjang 2025

Selasa, 15 April 2025 – 12:30 WIB
340 Bencana Alam Terjadi di Kota Bogor di Sepanjang 2025 - JPNN.com Jabar
Ilustrasi bencana alam berupa tanah longsor. Foto: Source for JPNN

jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor mencatat ada 340 bencana alam yang terjadi di Kota Hujan selama 1 Januari hingga 14 April 2025.

Kepala BPBD Kota Bogor, Hidayatullah mengungkapkan, 340 bencana alam tersebut, yakni angin kencang 40 kejadian, bangunan roboh 69 kejadian, banjir 5 kejadian.

"Kemudian, evakuasi hewan 1 kejadian, kebakaran 9 kejadjan, pohon tumbang 81 kejadian, SAR 1 kejadian," katanya.

Selanjutnya, yang terbanyak, yakni tanah longsor dengan 109 kejadian, serta gempa bumi 25 kejadian.

Dirinya menerangkan, dari 340 kejadian, ada enam kecamatan yang terdampak.

“Kecamatan Bogor Barat ada 66 kejadian, Kecamatan Bogor Selatan 132. Kemudian, Kecamatan Bogor Tengah 36 kejadian, Kecamatan Bogor Timur 21, Kecamatan Bogor Utara 34 dan Kecamatan Tanah Sareal 51 kejadian,” jelasnya.

Akibatnya, ribuan warga terdampak bencana alam tersebut.

“Warga yang terdampak yaitu 437 KK atau 1.426 jiwa. Di antaranya 718 pria, dan 708 jiwa wanita,” tuturnya.

BPBD Kota Bogor mencatat ada 340 bencana alam yang terjadi sejak 1 Januari hingga 14 April 2025 dan bencana terbanyak, yakni tanah longsor
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News