Tren Pendapatan Jabar Meningkat, Ridwan Kamil Apresiasi Kinerja Bapenda

Kamis, 04 Mei 2023 – 12:40 WIB
Tren Pendapatan Jabar Meningkat, Ridwan Kamil Apresiasi Kinerja Bapenda - JPNN.com Jabar
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil bersama Kepala Bapenda Dedi Taufik. Foto: sources for jpnn

“Tren positif berlanjut pada momen ramadan periode 22 Maret hingga 16 April 2023, Bapenda Jabar mendapatkan Rp 54,87 miliar dari pajak kendaraan melalui e-samsat,” ucap Dedi.

Kata Dedi, semua daerah yang ia sebut memiliki kontribusi dalam pendapatan tersebut, salah satunya Samsat Kota Bekasi dengan pengelolaan pendapatan tertinggi sebesar Rp 7,66 miliar.

Dari PKB yang didapat selama ramadan, jumlah keseluruhan kendaraan yang pajaknya dibayar mencapai 50.740 unit.

Kendaraan paling banyak bayar pajak berada di Kabupaten Bogor dengan 6.141 unit dan Kota Bekasi yang mencapai 5.327 unit.

“Pembayaran secara online yang dikerjasamakan dengan perbankan masih didominasi oleh Bank BJB mencapai Rp 51,397 miliar,” tuturnya.

Kemudian, Bank Mandiri sebesar Rp 2,312 miliar dan Bank BCA dengan Rp 1,01 miliar.

Menurut Dedi, setiap tahun masyarakat yang membayar pajak kendaraan melalui e-Samsat terus meningkat.

Pada tahun 2016, nilai penerimaan e-Samsat mencapai Rp 8,164 miliar dengan jumlah kendaraan bermotor (KBM) sebanyak 10.771 unit.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengapresiasi kinera Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) yang bisa menjaga tren positif dalam hal pendapatan pajak.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News