Ini Penyebab Mobil Elf di Bandung Barat Jatuh ke Jurang
jabar.jpnn.com, BANDUNG BARAT - Mobil elf yang ditumpangi rombongan asal Karawang terjatuh ke jurang di wilayah Pasir Angin, Cinengah, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung Barat, Kamis (27/4).
Setelah beberapa jam, kendaraan elf itu akhirnya berhasil dievakuasai dari dalam jurang. Total penumpang dan sopir yang menjadi korban mencapai 21 orang.
Kepala Puskesmas Rongga Ai Tita Rosita mengatakan, kecelakaan mobil elf yang masuk ke jurang terjadi sekitar pukul 11.30 WIB. Adapun rombongan itu hendak menuju ke Curug Malela.
“Rombongan wisata sebanyak 21 orang dari Karawang memakai mobil elf mau menuju ke Curug Malela di perjalanan, tepatnya di daerah Pasir Angin, jalur Cimarel mobil terguling masuk ke jurang,” katanya dikonfirmasi.
Kata Ai, seluruh korban berhasil dievakuasi oleh petugas. Sebagian dari penumpang mengalami luka ringan dan sebagiannya lagi luka berat hingga dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cililin.
“Ada korban luka ringan yang ditangani di pusat kesehatan masyarakat Rongga delapan orang, ditangani di lokasi. Di rumah warga 11 orang dan dirujuk ke RSUD Cililin dua orang, karena patah tulang,” ujarnya.
Adapun dalam peristiwa itu tidak ada korban yang meninggal dunia.
“Tidak ada yang meninggal dunia,” ujarnya.
Polisi mengungkapkan penyebab mobil elf yang terjun di wilayah Pasir Angin, Cinengah, Kecamatan Rongga, Kabupaten Bandung Barat, Kamis (27/4).
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News