800 Pelaku Usaha Meriahkan Pasar Rakyat Malam Takbiran Kota Depok

Jumat, 21 April 2023 – 20:35 WIB
800 Pelaku Usaha Meriahkan Pasar Rakyat Malam Takbiran Kota Depok - JPNN.com Jabar
Pasar rakyat malam takbiran. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Sebanyak 800 pelaku usaha meriahkan pasar rakyat malam takbiran, yang di gelar di Jalan Naming D Bothin, Kampung Lio, Kelurahan Depok, Kecamatan Pancoran Mas, pada Jumat (21/4).

Ketua panitia pasar rakyat malam takbiran, Ismail menyebutkan bahwa pasar rakyat ini digelar pada malam takbiran sejak sore hingga dini hari.

"Dari sore sudah mulai pada buka dan ini akan berlangsung hingga pukul 03.00 WIB," ucapnya.

Dirinya menjelaskan kurang lebih ada 800 lapak yang disediakan oleh panitia dalam pasar tumpah kali ini.

"Kurang lebih ada sekitar 800 lapak pedagang pada hari ini," ujarnya.

Setiap lapak, sambung Ismail, dikenakan restibusi kebersihan, keamanan dan biaya listrik.

"Setiap lapak dikenakan retribusi Rp 150 ribu, tetapi untuk pelaku UMKM kami tidak kenakan biaya," jelasnya.

Dia berharap kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar dan pihaknya akan mengikuti seluruh instruksi dari Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Depok.

Sekitar 800 pelaku usaha turut serta dalam pasar rakyat malam takbiran, di Jalan Naming D Bothin, Kampung Lio, Kota Depok.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News