Ada One Way di Tol Trans Jawa, Pemudik Dari Bandung ke Jakarta Tetap Bisa Melintas

Rabu, 12 April 2023 – 20:30 WIB
Ada One Way di Tol Trans Jawa, Pemudik Dari Bandung ke Jakarta Tetap Bisa Melintas - JPNN.com Jabar
Kepala Direktorat Lalu Lintas (Kadirlantas) Polda Jabar Kombes Pol Wibowo di Gedung Ditlantas Polda Jabar, Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung, Rabu (12/4). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

"Kalau pun diberlakukan contra flow, nantinya tetap menyisakan dua lajur dari arah Bandung yang menuju ke Jakarta," ujarnya.

Kata Wibowo, kebijakan one way yang dimulai dari KM 70 itu dilakukan untuk menghindari adanya kendaraan masyarakat yang tertahab di jalur Tol Purbaleunyi karena adanya penerapan one way dari KM 47 seperti yang terjadi di tahun 2022.

"Intinya masyarakat yang dari arah Bandung itu tidak akan kami tutip. Kalaupun terjadi rekayasa, itu adalah contra flow," tuturnya.

Apabila terjadi contra flow, pihaknya sudah menyiapkan sejumlah tahapan, mulai dari menyediakan pembatas jalan hingga menyiagakan petugas.

Selain itu, arus kendaraan dari arah Jakarta yang menuju Bandung pun akan diarahkan untuk tetap berada pada jalur A untuk bisa masuk ke Tol Purbaleunyi dengan tidak masuk ke jalur contra flow.

"Itu semua adalah skenario yang menjadi pedoman kami. Namun demikian, terkait pelaksanaannya kami sesuaikan dengan situasi arus lalu lintas pada saat itu," ungkapnya. (mcr27/jpnn)

Dirlantas Polda Jabar memastikan rekayasa lalu lintas one way di Tol Trans Jawa tak akan menutup arus kendaraan pemudik dari arah Bandung menuju Jakarta.

Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News