Bima Arya Tidak Mengizinkan Holywings Beroperasi di Kota Bogor

Senin, 10 Januari 2022 – 09:11 WIB
Bima Arya Tidak Mengizinkan Holywings Beroperasi di Kota Bogor - JPNN.com Jabar
Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto. ANTARA/Linna Susanti

jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto memastikan tidak akan memberi izin operasional untuk tempat penjualan minuman beralkohol di atas lima persen, termasuk Holywings. 

Hal itu disampaikan Bima seusai melakukan pengecekan pembangunan kafe Holywings di Jalan Pajajaran, Kelurahan Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur. 

Bima mengatakan, konsep Holywings yang sedang dibangun di Kota Bogor diduga sama dengan kota-kota lain yang menyuguhkan minuman keras di atas lima persen. 

Selain itu, berdasarkan informasi yang Ia terima, Holywings juga menyuguhkan pertunjukan layaknya kelab malam dan bukan hanya panggung untuk bernyanyi atau live music. 

"Saya lihat sama seperti Holywings di tempat-tempat lain walaupun saya belum pernah ke sana," ucap Bima, Minggu (9/1). 

Oleh karena itu, Bima memastikan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor tidak akan memberikan izin operasional bagi Holywings di Kota Bogor. 

Menurutnya, visi Bogor adalah kota keluarga sehingga aktivitas bisnis yang diperkenankan antara lain olahraga dan wisata alam dan kuliner pada umumnya. 

"Apabila Holywings (yang) dibuka di Bogor dan konsepnya sama dengan yang ada di kota-kota lain, kami tidak akan mengizinkan Holywings beroperasi di Bogor, itu jelas," ujar Bima. 

Wali Kota Bogor Bima Arya tidak mengizinkan operasional Cafe Holywings dikarenkan menjual minuman alkohol lebih dari lima persen dan berkonsep klub malam
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News