Kang Emil Minta Kontraktor Mempercepat Pengerjaan Underpass Dewi Sartika Depok
jabar.jpnn.com, DEPOK - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memimpin peletakan batu pertama, sebagai simbol dimulainya pembangunan Underpass Dewi Sartika Depok.
Pria yang akrab disapa Kang Emil ini mengatakan, pembangunan Underpass Dewi Sartika merupakan salah satu solusi mengurai kemacetan di Kota Depok.
“Saya ke sini membawa kabar baik. InsyaAllah lalu lintas Kota Depok semakin lancar dalam waktu 9 sampai 10 bulan ke depan,” ucapnya usai pelaksanaan peletakan batu pertama, pembangunan Underpass Dewi Sartika Depok, pada Senin (14/2).
Baca Juga:
Kang Emil yakin, dengan dibangunnya Underpass Dewi Sartika bakal mengurangi kemacetan yang kerap kali terjadi di kawasan tersebut lantaran adanya pertemuan arus lalu lintas dengan kereta api.
“Karena selama ini di perlintasan kereta sering membuat macet yang luar biasa, sehingga mobilitas masyarakat tersendat. Dengan adanya underpass ini tentu akan mengurangi kemacetan,” jelasnya.
Kendati pembangunan ini dijadwalkan akan selesai pada Desember 2022 mendatang, Kang Emil meminta agar pengerjaan bisa diselesaikan lebih cepat.
Baca Juga:
"Semoga bisa selesai lebih cepat dari target pengerjaan. Agar warga Depok tidak stres dengan kemacetan di sini dan supaya tidak harus menunggu sampai akhir tahun juga," pungkasnya. (mcr19/jpnn)
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meminta proses pengerjaan Underpass Dewi Sartika Depok dipercepat, agar warga tidak stres dengan kemacetan.
Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News