Kesuksesan Memimpin Pangandaran, Jadi Modal Kuat Jeje Wiradinata di Pilgub Jabar

Kamis, 31 Oktober 2024 – 21:00 WIB
Kesuksesan Memimpin Pangandaran, Jadi Modal Kuat Jeje Wiradinata di Pilgub Jabar - JPNN.com Jabar
Calon Gubernur Jawa Barat, Jeje Wiradinata. Foto: Source for JPNN.com

jabar.jpnn.com, PANGANDARAN - Calon Gubernur Jawa Barat, Jeje Wiradinata tak bisa dilepaskan dari Kabupaten Pangandaran, lantaran pernah menjabat Bupati Pangandaran selama dua periode sejak 2016-2024.

Kiprah politik Jeje Wiradinata sebagai politikus ulung juga cukup moncer.

Sejak menjadi Ketua PAC PDI Perjuangan tahun 1999, Jeje menjadi anggota DPRD Ciamis selama periode 1999-2004 dan terpilih lagi menjadi anggota DPRD Ciamis 2004-2009.

Setelah itu, Jeje menjadi Wakil Bupati Ciamis dan kemudian maju dalam Pilbup Pangandaran pada 2016 yang ketika itu baru menjadi Daerah Otonomi Baru (DOB).

Dengan latar belakang yang dimiliki, Jeje dinilai sebagai pemimpin pilihan masyarakat.

Salah satu warga Kabupaten Pangandaran, Asep Hidayat mengungkapkan, mayoritas masyarakat Pangandaran pasti akan memilih Jeje Wiradinata dalam pemilihan Gubernur Jawa Barat mendatang.

"Pak Jeje itu membangun Kabupaten Pangandaran mulai dari nol sebagai wilayah yang baru mekar, baru berpisah dari Kabupaten Ciamis. Sekarang jalan-jalan sudah bagus bahkan punya rumah sakit," ucapnya.

Lebih jauh, Taufik menerangkan, pengalaman yang sangat baik menjadi alasan kuat masyarakat Pangandaran memilih Jeje Wiradinata.

Calon Gubernur Jawa Barat, Jeje Wiradinata tak bisa dilepaskan dari Kabupaten Pangandaran, dia dianggap berhasil saat menjabat bupati selama dua periode
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News