Komitmen Gita KDI untuk Para Santri, Mulai dari Beasiswa Hingga Kemandirian Ekonomi
jabar.jpnn.com, BANDUNG BARAT - Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jawa Barat (Jabar) nomor urut 1 Gitalis Dwinatarina atau Gita KDI kembali menegaskan komitmennya untuk memajukan dunia pesantren di Tanah Pasundan, jika memenangkan kontestasi politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
Komitmen tersebut disampaikan Gita KDI, seusai menghadiri kegiatan Muslimat NU di Pondok Pesantren Banuraja, Desa Pangauban, Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung barat, Kamis (24/10).
Hadir dalam kegiatan ini, Pimpinan Pondok Pesantren Al Bidayah Cangkorah KH Ma'mur Sa'adie, Pimpinan Pondok Pesantren Banuraja KH Ahmad Badrul Munir, Ketua PW Muslimat NU Jabar Hj Ela Giri Komala, Ketua PC Muslimat NU Kabupaten Bandung Barat Hj Rd Ennya Aminatuzzahro, lalu juga hadir ribuan kader dan pengurus Muslimat NU Kecamatan Batujajar.
"Calon Gubernur KH Acep Adang Ruhiat ini kan Pemilik Pondok Pesantren Cipasung, kiai, ulama, dan beliau juga anggota DPR RI Sudah dua periode otomatis Pesantren tidak perlu khawatir kalau seandainya Pak Acep dan Teh Gita jadi, kita akan sangat peduli, akan sangat memperhatikan baik dari segi sarana dan prasarana," kata Gita disambut tepuk tangan ribuan peserta.
Gita menyebut, salah satu komitmennya untuk dunia pesantren yaitu memastikan para santri mendapatkan pendidikan formal, melalui beasiswa.
"Begitupun untuk siswa-siswa, santri ini jangan jadi siswa putus sekolah dalam artian kita akan memberikan beasiswa hingga kuliah," ujar dia.
Selain pendidikan, Gita KDI juga turut memikirkan kesejahteraan para santri, sehingga memiliki kemandirian ekonomi. Salah satu programnya yaitu wirausaha muda dan prakerja untuk menekan angka pengangguran, program ini juga akan diberikan kepada santri.
"Kami ada program wirausaha muda, prakerja, wirausaha ini untuk kalangan muda termasukuntuk para santri biar mampu bersaing, bukan hanya diberikan modal tetapi juga diberikan keterampilan," kata Gita.
Cawagub Jabar Gitalis Dwinatarina atau Gita KDI kembali menegaskan komitmennya untuk memajukan dunia pesantren di Tanah Pasundan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News