Bertemu Tokoh dan Warga Taman Kopo Indah, Cawagub Jabar Ronal Surapradja Soroti Masalah Sampah

Senin, 14 Oktober 2024 – 08:20 WIB
Bertemu Tokoh dan Warga Taman Kopo Indah, Cawagub Jabar Ronal Surapradja Soroti Masalah Sampah - JPNN.com Jabar
Calon Wakil Gubernur Jawa Barat Ronal Surapradja saat bertemu dengan para tokoh masyarakat dan warga di Taman Kopo Indah dan Taman Rahayu di Saung Bale, Jalan Sadang Endah, Kabupaten Bandung, Minggu (13/10). Foto: Source for JPNN.

"Kita juga membahas tentang TPAS yang sudah semakin sempit tidak bisa beroperasi lagi tahun 2025. Jadi tadi kami ngobrol bagaimana mengatasi sampah disekitaran Kota Bandung, Kabupaten Bandung, termasuk mencari tempat dan bagaimana sampah ini sudah dikelola sejak dari rumah," jelasnya.

Ronal bahkan memuji ide-ide dan gagasan yang disampaikan warga pada pertemuan tersebut.

"Intinya dialognya positif, ini orang-orang yang punya kepedulian terhadap daerahnya. Semoga bisa memberikan saya dan Pak Jeje inspirasi serta masukan agar kami wujudkan menjadi sebuah peraturan atau program," tambahnya.

Sebagai pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jabar nomor urut dua, Ronal bersama Jeje berkomitmen kuat dalam membantu setiap persoalan yang terjadi di lingkungan masyarakat.

"Harus jadi perhatian khusus soal masalah sampah, kenapa? Karena visi dari pasangan Jeje dan Ronal adalah mewujudkan masyarakat Jabar yang adil makmur, lestari dan berkeadaban,” pungkasnya. (mar5/jpnn)

Calon Wakil Gubernur Jawa Barat Ronal Surapradja menyoroti masalah sampah yang saat ini menjadi masalah di tengah masyarakat.

Redaktur & Reporter : Ridwan Abdul Malik

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News