Kiprah Politik Ace Hasan Dijadikan Buku: Semoga Jadi Panduan para Politikus Muda

Minggu, 29 September 2024 – 09:00 WIB
Kiprah Politik Ace Hasan Dijadikan Buku: Semoga Jadi Panduan para Politikus Muda - JPNN.com Jabar
Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat Tubagus Ace Hasan Syadzily dalam kegiatan 'Tasyakuran & Peluncuran Buku' di Kabupaten Bandung Barat, Sabtu (28/9). Foto: sources for JPNN

Selain di Jawa Barat, Kang Ace juga memiliki peran strategis di DPP Partai Golkar. Dia dipercaya menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Bidang Media dan Penggalangan Opini di bawah kepemimpinan Airlangga Hartarto.

Dalam peran ini, Kang Ace kerap tampil di berbagai media untuk menyuarakan kebijakan dan gagasan partai, termasuk saat mengonsolidasikan dukungan untuk pasangan Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024.

Buku ini juga mengungkap peran Kang Ace turut mendorong reformasi di internal Partai Golkar. Dia aktif menggalang Gerakan ‘Golkar Bersih’, sebuah inisiatif untuk mewujudkan partai politik lebih bersih dan berintegritas.

Gerakan ini, di bawah kepemimpinan Airlangga Hartarto, berhasil membawa partai ke arah yang lebih progresif.

Di tengah kesibukan aktivitas politik, Kang Ace tetap menjalankan perannya sebagai pendidik di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

“Mengajar adalah panggilan jiwa. Saya selalu menyempatkan waktu untuk berbagi ilmu,” ujarnya.

Buku “Kami Bersama Kang Haji Ace” menjadi bukti kontribusi besar Ace Hasan bagi rakyat dan Partai Golkar, terutama dalam menghadapi tantangan berat seperti pandemi dan dinamika politik.

Ace berharap rekam jejak ini bisa menjadi inspirasi bagi generasi muda, terutama mereka yang berkiprah dalam dunia politik.

Kiprah politik Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat Tubagus Ace Hasan Syadzily dituangkan dalam sebuah buku. Ada pesan buat politisi muda.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News