Tim Kampanye Pemenangan Deden Nasihin - Efa Fatimah Dikukuhkan

Sehingga pemenangan terhadap Deden Nasihin - Efa Fatimah yang diusung Golkar, PKS dan Perindo adalah tugas yang harus dilaksanakan semua kader.
“Kami senantiasa tegak lurus terhadap apa yang telah menjadi keputusan partai. Insya Allah Golkar solid dan siap berjuang untuk kemenangan ini dengan seluruh kemampuan yang dimiliki,” ujar Asep Iwan.
Hadir dalam acara itu antara lain Wakil Bendahara DPD Partai Golkar Jawa Barat Metty Triantika dan sejumlah pengurus lainnya.
Kemudian, para anggota fraksi DPRD Kabupaten Cianjur dari partai pendukung serta sejumlah relawan dan komunitas Sahabat Berkah.
Menurut Asep Iwan, pasangan Deden Nasihin - Efa Fatimah, harus menang dan Partai Golkar siap mengawal melalui kekuatan seluruh infrastruktur dan jajaran struktural yang dimiliki.
“Kami akan kerahkan seluruh kekuatan untuk menang dan yakin kita menang,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Cianjur Dadan Suryanegara, berharap pemenangan yang dilakukannya tidak semata-mata menang tapi juga berkah.
“Perjuangan ini harus bernilai ibadah. Kita yakin bersama Golkar dan PKS serta Perindo kemenangan itu menjadi nyata. Sebab Golkar itu diam-diam menghanyutkan,” kata Dadan.
Tim Kampanye Pemenangan Pasangan Bakal Calon Bupati/Wakil Bupati Cianjur, Deden Nasihin - Efa Fatimah dikukuhkan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News