Bawaslu Depok Ingatkan Warga Agar Bersabar Menunggu Hasil Rekapitulasi Suara dari KPU
jabar.jpnn.com, DEPOK - Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Depok, Fathul Arif meminta masyarakat memantau hasil rekapitulasi pemilu pada situs resmi Komisi Pemilihan Umum (KPU).
"Saya mengingatkan peserta pemilu dan masyarakat untuk bersabar menunggu hasil rekapitulasi suara yang dilaksanakan KPU Kota Depok," ucapnya.
Dia menyebut, informasi yang beredar mengenai hasil rekapitulasi suara dengan caleg yang berhasil lolos pada 6 daerah pemilihan (dapil) di Kota Depok di grup whatsapp, belum dipastikan kebenarannya.
Baca Juga:
"Informasi tersebut belum bisa dipastikan kebenarannya. Sebab, rekapitulasi yang dilakukan teman-teman KPU dan jajarannya itu berjenjang, saat ini masih berlangsung di PPK hingga nanti pleno penetapan di tingkat kota," tuturnya.
Dirinya juga berharap peserta pemilu, tim sukses, sukarelawan dan masyarakat untuk tidak kembali menyebarluaskan informasi yang belum jelas sumber dan kebenarannya.
"Karena akan terjadi misinformasi di masyarakat maupun peserta pemilu, hingga nantinya dikhawatirkan terjadi dinamika saat penetapan dari KPU Depok," terangnya.
Dia mengimbau kepada masyarakat, untuk bersabar dan terus memantau pergerakan suara di setiap kecamatan.
"Kawal suara kita, biarkan rekapitulasi suara berproses dan hormati teman-teman di KPU Depok yang sedang melaksanakan tugasnya," ujarnya.
Bawaslu Kota Depok meminta masyarakat menunggu hasil rekapitulasi suara dari KPU, lantaran informasi yang beredar di WhatsApp belum diketahui kebenarannya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News