Datang ke Ciamis, Iwan Bule Bersama PAC dan DPC Gerindra Siap Menangkan Prabowo

Minggu, 28 Januari 2024 – 21:00 WIB
Datang ke Ciamis, Iwan Bule Bersama PAC dan DPC Gerindra Siap Menangkan Prabowo - JPNN.com Jabar
Caleg DPR RI Dapil Jabar X nomor urut 1 dari Partai Gerindra Mochamad Iriawan alias Iwan Bule menggelar konsolidasi bersama PAC dan Ranting Partai Gerindra DPC Ciamis di Albaik, Cikoneng, Ciamis. Foto: Source for JPNN.com

jabar.jpnn.com, CIAMIS - Caleg DPR RI Dapil Jabar X nomor urut 1 dari Partai Gerindra Mochamad Iriawan alias Iwan Bule menggelar konsolidasi bersama PAC dan Ranting Partai Gerindra DPC Ciamis di Albaik, Cikoneng, Ciamis, Minggu (28/1) sore.

Dalam pertemuan tersebut, hadir juga Caleg DPRD Provinsi Jabar dari Partai Gerindra Abidin.

Ratusan pengurus PAC dan Ranting yang hadir dalam pertemuan tersebut, menegaskan siap gas poll menangkan Prabowo-Gibran satu putaran.

Dalam pesannya, Iwan Bule mengingatkan bahwa Dapil Jabar X yang meliputi Ciamis, Kuningan, Banjar, dan Pangandaran menjadi salah satu basis suara Prabowo Subianto pada Pemilu 2019 lalu.

"Pada 2024 ini, kemenangan di kawasan Priangan Timur harus makin besar. Siap?," katanya kepada para pengurus PAC dan Ranting.

Dengan kompak, peserta yang hadir menjawab siap. Bukan itu saja, motivasi dan semangat besar terlihat karena ada kader partai yang berteriak lantang bahwa sudah waktunya Prabowo Subianto menjadi Presiden RI periode 2024-2029.

"Sudah waktunya Pak Prabowo jadi Presiden," teriak salah satu kader yang kemudian disambut teriakan sepakat peserta lainnya.

Ketua DPC Gerindra Ciamis, Pipin Arif Apilin menegaskan pemilu yang tersisa sekitar 16 hari ke depan bakal menjadi penentu perjuangan para kader Gerindra selama beberapa tahun belakangan.

Iwan Bule bakar semangat Pengurus PAC dan Ranting DPC Gerindra Ciamis, teriakan Prabowo-Gibran satu putaran menggema.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News