Cara Unik Iwan Bule Ajak Gen Z Kuningan Bincang Politik Sambil Bagi Bola

Rabu, 10 Januari 2024 – 21:48 WIB
Cara Unik Iwan Bule Ajak Gen Z Kuningan Bincang Politik Sambil Bagi Bola - JPNN.com Jabar
Caleg DPR RI Dapil Jabar X dari Partai Gerindra Mochamad Iriawan atau Iwan Bule dengarkan aspirasi anak-anak muda Kuningan, sambil membagikan bola sepak. Foto: Source for JPNN.

"Mengapa Pak Iwan menjadi caleg? apa yang membuat bapak terjun di politik?," kata salah satu penanya.

Setelah itu, penanya lainnya juga melontarkan pertanyaan terkait motivasi Iwan Bule yang sebelumnya pernah menjadi polisi sampai beberapa kali Kapolda, kemudian menjadi Ketua Umum PSSI.

"Bapak jadi dari Polisi kenapa jadi Ketua Umum PSSI?" ujar penanya lainnya.

Mereka juga sempat mempertanyakan, soal sosok pemimpin yang tepat untuk Indonesia. Dengan sabar dan bergaya anak muda, Iwan Bule sempat menjawab pertanyaan-pertanyaan yang dilontarkan.

"Kami senang, bisa mendapatkan pengalaman seperti ini, mudah-mudahan ada forum seperti ini lagi sehingga kami makin termotivasi dan memahami apa yang harus dilakukan sebagai pemilih pemula," ujar Nina, salah satu peserta.

Setelah acara selesai, Iwan Bule sempat mengenakan baju kepada salah satu perwakilan peserta. Selain itu, dia juga memberikan bola sepak untuk anak-anak muda yang sebagaian besar memang mencintai sepak bola tersebut. (mar5/jpnn)

Caleg DPR RI Dapil Jabar X dari Partai Gerindra Mochamad Iriawan atau Iwan Bule dengarkan aspirasi anak-anak muda Kuningan, sambil membagikan bola sepak.

Redaktur & Reporter : Ridwan Abdul Malik

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News