Empat Tahun Menjabat, Sebegini Tingkat Kepuasan Masyarakat Atas Kepemimpinan Ridwan Kamil

Selasa, 08 Februari 2022 – 19:55 WIB
Empat Tahun Menjabat, Sebegini Tingkat Kepuasan Masyarakat Atas Kepemimpinan Ridwan Kamil - JPNN.com Jabar
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Foto: Dean Pahrevi/JPNN.com

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Indonesian Politics Research & Consulting (IPRC) melakukan survei terkait kepuasan masyarakat atas kepemimpinan Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil.

Hasilnya, sebanyak 50 persen masyarakat Jabar puas akan kepemimpinan eks Wali Kota Bandung itu

Direktur Operasional dan Data Strategis IPRC Idil Akbar mengatakan, survei yang dilakukan selama periode 16-25 Desember 2021 kepada 1.200 orang di 27 kabupaten/kota di Jabar. 

Survei dilakukan dengan metode multistage random sampling. Sementara, margin of error rata-rata sebesar ± 2,87 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Tingkat kepuasan masyarakat terhadap kinerja Gubernur Jabar Ridwan Kamil mencapai 83,4 persen.

“Sementara dalam penanganan pandemi Covid-19, tingkat kepuasan masyarakat berada di angka 84,5 persen,” ucap Idil dalam keterangan tertulisnya kepada JPNN.com, Selasa (8/2).

Lebih lanjut, kata Idil, ada beberapa isu yang dinilai paling berhasil oleh masyarakat Jabar. Diantaranya, pembangunan infrastruktur dengan 17 persen, pembangunan dan perbaikan jalan (15,3 persen), dan bantuan sosial (14,6 persen). 

Kendati demikian, Idil menyebut, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jabar dinilai kurang dalam melakukan sosialisasi program-program unggulannya.

Berdasarkan hasil survei dari IPRC tingkat kepuasan masyarakat Jabar atas kepemimpinan Ridwan Kamil di atas 50 persen.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News