Meski PPKM Level 3, Taman di Bandung Masih Dipadati Warga

Minggu, 20 Februari 2022 – 19:15 WIB
Meski PPKM Level 3, Taman di Bandung Masih Dipadati Warga - JPNN.com Jabar
Warga memadati taman di halaman Masjid Raya Bandung. (Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com)

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Kendati pemerintah telah menetapkan Kota Bandung berstatus level 3 dalam Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), hal itu tidak menyurutkan antusias warga Bandung untuk mendatangi ruang terbuka publik.

Pada akhir pekan ini, sejumlah taman dan ruang terbuka publik tampak dipadati warga Bandung. Salah satunya di Taman Alun-alun Kota Bandung yang jadi destinasi wisata favorit.

Berdasarkan pantauan JPNN.com di lapangan, di akhir pekan ini banyak warga memadati kawasan Alun-alun Bandung.

Taman di depan Masjid Raya Bandung yang biasanya sepi, kini penuh dengan warga yang sekedar duduk-duduk.

Tampak anak-anak asyik bermain bola, tanpa menghiraukan teriknya panas matahari.

Petugas Satpol PP tampak berjaga di sekitaran Taman Alun-alun Bandung.

Mereka sesekali mengingatkan pengunjung untuk mematuhi protokol kesehatan, seperti menggunakan masker dan menjaga masker. Meskipun begitu, masih saja ada kerumunan warga di sudut taman.

Salah satu pengunjung Rani Nuraeni mengatakan, dia sengaja datang ke Taman Alun-alun Bandung untuk berakhir pekan dengan suami dan dua orang anaknya.

Taman kota di Bandung dipadati warga di akhir pekan ini. Padahal saat ini Bandung masih bersatus PPKM level 3 dengan kasus harian Covid-19 yang masih tinggi.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News