Marc Klok Ungkap Rahasia Persib Bisa Menang Lawan Arema
jabar.jpnn.com, BOGOR - Persib Bandung kembali meraih hasil positif saat menjamu lawannya, Arema FC dalam pertandingan pekan ke-26 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Kamis (23/2).
Gol tunggal Marc Klok di menit 66 membuat skor 1 – 0 bertahan hingga menit akhir pertandingan.
“Kami tahu Seberapa sulit pertandingan ini, tetapi sekarang kami berada di satu momen bagus. Hari ini yang terpenting adalah 3 poin. Jadi, selamat kepada pemain yang memahami arti laga ini dan telah bekerja dengan baik dan selamat juga untuk Bobotih,” kata pelatih Persib Luis Milla dalam post-match pertandingan.
Dalam duel sengit ini, Persib memiliki banyak kesempatan untuk membobol gawang lawan. Salah satunya, tendangan jauh yang dilepaskan Ciro Alves namun menyentuh mistar gawang.
Di menit ke-66, Maung Bandung baru berhasil memecah kebuntuan setelah Marc Klok berhasil melesakan satu gol lewat sepakan jauhnya.
Kendati permainan dikuasai oleh timnya, juru taktik asal Spanyol itu mengaku jika Persib punya sejumlah kekurangan di babak pertama.
Karenanya, Ia pun melakukan pergantian untuk bisa mengatur ritme permainan di babak kedua.
“Babak pertama tidak terlalu bagus, tetapi tim punya kepercayaan diri. Di babak kedua, kami memainkan pemain-pemain berpengalaman dan menanti momen yang pas untuk menyerang dan bertahan. Saya pikir itu membuat Arema tidak nyaman,” ujarnya.
Marc Klok menjadi penentu kemenangan Persib saat melawan Arema FC. Gol tunggal Klok membawa Persib naik peringkat ke posisi kedua papan klasemen sementara.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News