PSSI Minta Persib dan Persija Melepas Pemainnya Untuk TC Timnas U-20, Begini Jawaban Milla

Sabtu, 11 Februari 2023 – 18:55 WIB
PSSI Minta Persib dan Persija Melepas Pemainnya Untuk TC Timnas U-20, Begini Jawaban Milla - JPNN.com Jabar
Pemain muda Persib Robi Darwis dikabarkan sudah merapat dalam TC Timnas U-20 di bawah asuhan pelatih Shin Tae-yong (STY). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Persib Bandung sampai saat ini belum melepas tiga pemain mudanya yang dipanggil untuk pemusatan latihan Timnas U-20 di bawah asuhan pelatih Shin Tae-yong (STY).

Adapun ketiga pemain itu di antara Robi Darwis, Kakang Rudianto,dan Ferdiansyah. Mereka akan menjalani TC untuk Persiapan piala Dunia U-20.

Pelatih Persib Luis Milla mengatakan, keputusan klub untuk melepas pemainnya ke Timnas seluruhnya ada pada manajemen.

“Tentunya klub yang bisa memberikan keputusan mengenai hal ini. Karena kami semua dikontrak oleh klub dan kami ingin yang terbaik untuk klub," kata Milla dalam keterangannya, Sabtu (11/2). 

Milla menambahkan, klub sangat mendukung pemanggilan pemainnya untuk kebutuhan Timnas Indonesia. Apalagi mereka bertarung dalam kompetisi Internasional.

Namun katanya, tidak hanya klubnya saja, Persija pun sampai saat ini belum melepas empat pemainnya untuk TC Timnas.

“Saya pikir semuanya hanya berjalan dengan baik, bukan hanya untuk Persib. Karena, saat ini bukan hanya untuk Persib tetapi di Persija yang dipanggil oleh timnas. Kami akan selalu support, meski sementara ini pemain ada di tim berlatih dengan kami dan bersaing dengan teman-teman yang lainnya supaya mereka bisa bermain. Ini juga bagus buat mereka,” jelasnya.

“Tetapi semua harus berjalan dengan fair ketika misalnya semua memberikan pemainnya ke timnas, kami juga akan memberikan,” tuturnya.

Pelatih Persib Luis Milla menjawab alasan klubnya belum melepas tiga pemain mudanya untuk TC Timnas U-20.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News