Persib Imbang Melawan Bali United, Luis Milla: Ini Pertandingan Sulit
“Kami bertanding melawan tim yang dalam dua musim terakhir menjadi juara, mereka adalah juara bertahan dengan pemain yang berkualitas,” kata Milla seusai laga, Jumat (10/2).
Kendati demikian, Milla tetap senang dengan kerja keras anak asuhnya. Setelah kebobolan lebih dulu, pemain tidak menurunkan intensitas permainan.
Mereka justru kian liar dan melakukan serangan balik yang berhasil membuahkan gol.
“Hasil dari pertandingan ini sama kuat, tetapi saya senang dengan sikap dari pemain kami setelah kebobolan,” tuturnya.
Juru taktik asal Spanyol itu juga memuji tim asuhan Stefano Cugurra itu, Menurutnya, skuad Bali mengandalkan serangan balik selama menjalani pertandingan.
Gol Privat pun datang dari serangan balik yang gagal diantisipasi Abdul Aziz.
“Bali mencetak gol bagus dari situasi serangan balik. Menurut saya, Bali sepanjang pertandingan memang mengandalkan serangan balik. Kami melakukan perubahan dan tetap kesulitan menemukan ruang, jadi tidak mudah untuk bisa menutup pertandingan ini dengan imbang,” jelasnya.
“Karena situasinya Bali mencetak gol lebih dulu. Tetapi saya sangat senang karena kami bisa melanjutkan catatan tidak terkalahkan. Saya rasa lega ini sangat sulit,” sambungnya.
Bali United 1 - 1 Persib Bandung, Begini Komentar Pelatih Persib Luis Milla
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News