Kalah Melawan Persib, Persija Langsung Tinggalkan Stadion Tanpa Post-Match
jabar.jpnn.com, BANDUNG - Persija Jakarta harus mengakui ketangguhan tim Persib Bandung dalam laga bigmatch yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu (11/1).
Skor 1 – 0 bertahan hingga babak terakhir pertandingan. Kemenangan Persib berkat gol tunggal yang diciptakan Ciro Alves.
Seusai menjalani pertandingan, kedua tim seharusnya menjalani post-match press conference bersama awak media.
Namun dalam laga ini, tim Persija memilih untuk langsung meninggalkan stadion dan tidak melakukan post-match.
Sebelumnya, pelatih Persija Thomas Doll sudah datang ke dalam ruang konferensi pers. Tetapi tak lama, dia justru pergi meninggalkan ruangan tanpa mengucapkan satu kata pun.
Local Media Officer Jatnika Sadili mengatakan, peristiwa ini terjadi dikarenakan kesalahan pahaman.
Menurutnya, ada permintaan dari pihak keamanan untuk post-match dilakukan 15 menit seusai laga usai.
Tetapi, dikarenakan demi keamanan sebab rivalitas antar kedua tim, maka mereka sepakat untuk mempercepatnya.
Tim Persija langsung meninggalkan stadion dan menolak melakukan post-match press conference seusai kalah dari Persib di Stadion GBLA, Bandung.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News