Panpel Tidak Jual Kembali 1.400 Tiket Persib vs Persija yang Sudah Dikembalikan

Rabu, 11 Januari 2023 – 12:00 WIB
Panpel Tidak Jual Kembali 1.400 Tiket Persib vs Persija yang Sudah Dikembalikan - JPNN.com Jabar
Ilustrasi: Penonton menukarkan e-tiket dengan gelang pertandingan Persib vs Persija di Yon Zipur, Ujungberung, Kota Bandung, Rabu (11/1). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Panitia penyelenggara (Panpel) memastikan tak akan ada tambahan tiket untuk pertandingan Persib vs Persija di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu (11/1) sore.

Artinya, panpel hanya akan mencetak ulang gelang yang penonton beli pada 2 Oktober 2022 lalu.

“Untuk tiket tidak ada penjualan tiket baru, jadi tiket yang digunakan adalah tiket yang sudah terjual di tanggal 2 Oktober 2022 dikarenakan ini laga tunda, maka pembeli yang sudah membeli di Oktober 2022 tetap bisa menggunakan tiket tersebut,” kata Direktur Utama (Dirut) PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Teddy Tjahjono di Bandung.

Penonton yang sudah membeli tiket akan mendapatkan email e-tiket baru yang kemudian bisa ditukarkan di lima tempat penukaran.

Lokasi penukaran tiket berada di Yon Zipur Ujung Berung, Pusdikpom, PPI, Sesko AD, dan Kodim.

“Penukaran tiket berlangsung sampai pukul 16.30 WIB,” jelasnya.

Menurut Teddy, ada sekitar 1.400 tiket yang direfund atau dikembalikan oleh pembeli.

Kendati ada sisa, manajemen sepakat tidak akan menjualnya kembali. Tiket juga tidak bisa berpindah tangan ke orang lain.

Panpel pertandingan Persib vs Persija tak akan menjual kembai tiket yang dikembalikan. Sejauh ini tercatat ada 1.400 tiket yang direfund pembeli.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News