Shin Tae-yong Amati 30 Pemain Timnas U-19 dalam TC di Surabaya, 7 Nama Bakal Dicoret?

Kamis, 08 September 2022 – 17:17 WIB
Shin Tae-yong Amati 30 Pemain Timnas U-19 dalam TC di Surabaya, 7 Nama Bakal Dicoret? - JPNN.com Jabar
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jabar.jpnn.com, KABUPATEN BOGOR - Timnas U-19 Indonesia sudah tiba di Surabaya untuk menjalani training camp (TC) jelang Kualifikasi Piala AFC U-20 2023. 

Ada sekitar 30 pemain yang dibawa dalam persiapan kali ini.

Dengan 30 pemain yang ada, Pelatih Timnas U-19 Indonesia Shin Tae-yong langsung fokus berlatih taktik.

Pasalnya, masa persiapan sejak 25 Agustus lalu di Jakarta sudah dimaksimalkan dengan latihan fisik.

Meski sudah ada 30 nama, Shin Tae-yong mengingatkan bahwa jumlah ini belum final.

Nantinya hanya 23 pemain yang dibawa untuk tampil di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Benowo, Surabaya pada 14 hingga 18 September mendatang.

Shin Tae-yong menjelaskan bahwa timnya sudah memantapkan strategi.

Dia merasa tertolong karena lapangan Thor yang menjadi lokasi latihan Skuad Garuda Nusantara cukup bagus dan mendukung pergerakan serta alur bola dalam latihan.

Shin Tae-yong terus mengamati 30 pemain Timnas U-19 yang tengah menjalani TC di Surabaya. Dari 30 nama itu, tujuh di antaranya bakal dicoret.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News