Laga Melawan Madura United, Persib Cetak 28.000 Lembar Tiket

Rabu, 27 Juli 2022 – 15:10 WIB
Laga Melawan Madura United, Persib Cetak 28.000 Lembar Tiket - JPNN.com Jabar
Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) siap dipakai gelaran pertandingan Persib vs Madura United di Liga 1 2022/2023 pada Sabtu sore (30/7). Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Persib Bandung bakal melakoni laga kandang perdana di Liga 1 musim 2022/2023 melawan tim Madura United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada Sabtu sore (30/7).

Tiket pertandingan Persib pun sudah bisa dibeli secara daring melalui laman resmi Persib, aplikasi Persib, dan tiket.com mulai hari ini.

Direktur Utama PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Teddy Tjahjono menuturkan, sesuai kesepakatan penjualan tiket pertandingan kandang Persib hanya akan dilakukan secara daring.

Hal ini sebagai antisipasi adanya praktik pemalsuan tiket oleh para calo dan mencegah oknum bobotoh tak bertiket nekat datang ke stadion.

“Kami menyediakan sekitar 28 ribu tiket dan hanya dijual secara daring, dan penukaran tiket elektronik ke tiket fisik berbentuk gelang yang terdapat barcode itu di hari H pertandingan. Cara itu meminimalkan orang atau calo memalsukan tiket pertandingan,” ujarnya di Graha Persib, Rabu (27/7).

Selain itu, terkait lokasi penukaran tiket fisik, kata Teddy, pihaknya masih mendiskusikan dan berkoordinasi dengan pihak kepolisian.

Menurutnya, sebelum penonton masuk ke stadion akan ada tiga lapis pemeriksaan atau skrining. Skema inilah yang masih dalam pembahasan.

“Jadi kami sudah menyiapkan manajemen skrining mulai dari pembelian tiket, pengambilan tiket fisik, hingga akses Bobotoh yang akan masuk ke stadion. Di mana mulai dari jalan akses masuk ke Gedebage sudah ada petugas skrining di sana, kemudian masuk ke ring tingga hingga ke ring satu yaitu pintu masuk ke dalam stadion. Jadi pemeriksaannya benar-benar ketat,” ucap dia.

Panpel menyediakan 28.000 lembar tiket untuk pertandingan Persib vs Madura United di Stadion GBLA. Persiapkan skema tiga lapis pengamanan atau skrining.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News