Champiro SX2 dan GTX Pro Bawa TGRI Kuasai Sirkuit Sport Jabar Arcamanik

Senin, 18 Juli 2022 – 21:26 WIB
Champiro SX2 dan GTX Pro Bawa TGRI Kuasai Sirkuit Sport Jabar Arcamanik - JPNN.com Jabar
Penggawa Toyota Gazoo Racing Indonesia (TGRI) dalam kompetisi 'MLDSPOTAutokhana Championship Slalom 2022’ di Sirkuit Sport Jabar Arcamanik, Kota Bandung, Minggu (17/7). Foto: Sources for JPNN.com

jabar.jpnn.com, BANDUNG - Kompetisi balap mobil dalam tajuk ‘MLDSPOT Autokhana Championship Slalom 2022’ baru saja menuntaskan putaran keduanya.

Kali ini, Sirkuit Sport Jabar Arcamanik, Kota Bandung, menjadi areana adu skill peslalom andal Tanah Air.

Balapan yang berlangsung pada Minggu (17/7) itu diwarnai turunnya hujan yang membuat arena lintasan menjadi kian menantang.

Ban GT Radial Champiro SX2 serta Champiro GTX Pro semakin membuktikan ketangguhannya dan berhasil mengantarkan beberapa peslalom di podium utama.

“Putaran ke-2 kali ini memang sungguh beda. Pertama, lintasan beton kemudian hujan turun sepanjang hari yang menyebabkan trek menjadi basah. Belum lagi ditambah dengan soal yang tricky dan highspeed. Tetapi kami yakin dan percaya diri dengan performa yang dimiliki oleh ke dua ban yaitu Champiro SX2 serta GTX Pro,” kata Brand Marketing PT Gajah Tunggal Tbk Sherly Wollah dalam keterangan resminya, Senin (18/7).

Berkat ketangguhan Champiro SX2 dan Champiro GTX Pro berhasil mengantarkan Adrianza Yunial dan tiga peslalom dari Toyota Gazoo Racing Indonesia (TGRI) menguasai kelas paling bergengsi, kelas F.

Penampilan impresif penggawa TGRI dengan Champiro SX2 dan GTX pro sangat mendominasi pada kelas modifikasi. ‘

Peslalom Adrianza Yunial menjadi yang tercepat setelah merangkum waktu terbaik yakni 43 detik, disusul Anjasara Wahyu di posisi kedua dengan waktu 43,5 detik, tempat ketiga direbut Herdiko Setyaputra dengan durasi waktu 43,7 detik.

Kompetisi balap mobil 'MLDSPOT Autokhana Championship Slalom 2022' diikuiti para peslalom terbaik Tanah Air yang bertanding di Sirkuit Sport Jabar Arcamanik.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News