Soroti Insiden Maut di Stadion GBLA, Ridwan Kamil: Bobotoh Hidup Itu Harus Seusai Aturan

Selasa, 21 Juni 2022 – 16:05 WIB
Soroti Insiden Maut di Stadion GBLA, Ridwan Kamil: Bobotoh Hidup Itu Harus Seusai Aturan - JPNN.com Jabar
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil di Gedung Sate. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/JPNN.com

“Jangan seperti kemarin, saya lihat yang enggak punya tiket bisa pegang gerbang GBLA. Itu sudah bocor menurut saya, seharusnya dari jauh-jauh sekian kilometer, orang enggak tidak bertiket sudah enggak boleh masuk. Sehingga tidak terjadi seperti yang tidak diinginkan,” terangnya,

Emil pun mengimbau kepada para Bobotoh agar hidup sesuai aturan dan berfikir modern. Kalau memang tidak memiliki tiket, supaya tidak memaksakan datang ke stadion.

“Ini selalu berulang-ulang dari zaman dulu kan, makanya imbauan kepada Bobotoh, hidup itu harus taat aturan. Kalau tidak punya tiket jangan datang, nonton saja di TV. Tetapi karena yang melanggar aturan ini jumlahnya banyak, kemudian keburu nempel ke bangunan situasi emosional terjadilah dukacita yang kita lihat,” ungkapnya. (mcr27/jpnn)

Gubernur Jabar Ridwan Kamil memberi saran kepada Panpel Persib dan suporter ihwal kejadian meninggalnya dua Bobotoh di Stadion GBLA.

Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News