Kabar Buruk untuk Bobotoh, David da Silva Masih Cedera, Absen Melawan PSM Makassar

Kamis, 05 September 2024 – 15:05 WIB
Kabar Buruk untuk Bobotoh, David da Silva Masih Cedera, Absen Melawan PSM Makassar - JPNN.com Jabar
Striker Persib David da Silva. Foto: persib.co.id

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Striker Persib Bandung David da Silva dipastikan tidak akan memperkuat tim nya saat berlaga melawan PSM Makassar dalam laga lanjutan Liga 1 Indonesia musim 2024/2025.

Besar kemungkinan, David baru akan bermain saat Persib menjamu PSIS Semarang di kandang atau bahkan ketika kompetisi AFC Champions League (ACL) 2 di pekan ketiga September ini.

“Lawan PSM kemungkinan masih belum diturunkan,” ucap Tim dokter Persib Bandung Rafi Ghani dikutip Kamis (5/9).

Lebih lanjut, Rafi menyampaikan kondisi terkini striker David da Silva yang mengalami cedera.

Bomber asal Brasil itu absen saat timnya menjamu Arema FC di Stadion Si Jalak Harupat yang harus berakhir dengan skor imbang 1 – 1.

Rafi mengatakan, David mengalami cedera di bagian adductor femoris atau paha bagian dalam. Nyeri di bagian pahanya itu membuat dia tak bisa bermain maksimal saat laga kedua melawan Dewa United FC.

Akibatnya, di laga klasik melawan Arema, David harus absen dan menjalani pemulihan.

“David da Silva secara cederanya di bagian adductor femoris-nya pada saat terakhir kejadian sampai saat ini alhamdulillah sangat-sangat membaik,” kata Rafi.

Tim dokter Persib Bandung Rafi Ghani menyampaikan kondisi terkini striker David da Silva yang mengalami cedera.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News