450 Peserta Unjuk Gigi di Gebyar Seni Budaya dan Olahraga Pencak Silat Kebun Raya Bogor

Jumat, 30 Agustus 2024 – 20:00 WIB
450 Peserta Unjuk Gigi di Gebyar Seni Budaya dan Olahraga Pencak Silat Kebun Raya Bogor - JPNN.com Jabar
Gebyar Seni Budaya dan Olahraga Pencak Silat yang digelar di Kebun Raya Bogor, Jumat (30/08/2024). ANTARA/Shabrina Zakaria

jabar.jpnn.com, KOTA BOGOR - Sekitar 450 peserta mengikuti Gebyar Seni Budaya dan Olahraga Pencak Silat yang digelar di Kebun Raya Bogor (KRB).

Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Bogor, Subono Widoyoko mengatakan ada empat kategori lomba yang diadakan di kegiatan itu, antara lain lomba antarpelajar se-Kota Bogor, lomba seni tradisi se-Jawa Barat, lomba seni Nayaga dan lomba foto pencak silat.

“Pesertanya secara kegiatan adalah pelajar, walaupun mereka bisa mewakili dari klub, perguruan, dan padepokan. Yang penting klasifikasinya pelajar,” ujarnya.

Subono berharap kegiatan ini bisa memunculkan bibit-bibit unggul atlet baru pencak silat. Terlebih, pada 2026 Kota Bogor akan menjadi tuan rumah Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat XV.

“Karena di 2026 kami menjadi tuan rumah Porprov, sehingga kita butuh bibit-bibit pemula. Sehingga di dua tahun ke depan kita bisa siap yang menjadi juara,” ucapnya.

Direktur KebunRaya.id Marga Anggrianto mengatakan, Kebun Raya sebagai pusat riset dan tumbuhan, serta entitas sosial mendukung majunya seni budaya Indonesia pencak silat.

“Kami komunikasi dengan IPSI untuk memajukan pencak silat, kami 100 persen mendukung. Ini sebuah ikhtiar kami agar Kebun Raya menjadi ruang terbuka publik yang bisa dimanfaatkan semua orang untuk kegiatan positif,” ujarnya.

Ketua Harian PB IPSI Benny G. Sumarsono mengapresiasi Gebyar Seni Budaya dan Olahraga Pencak Silat ini dan berharap di setiap kabupaten/kota atau provinsi mengadakan sebanyak mungkin kegiatan serupa.

Sekitar 450 peserta mengikuti Gebyar Seni Budaya dan Olahraga Pencak Silat yang digelar di Kebun Raya Bogor (KRB).
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News