Kisah Sedih Rezaldi Hehanussa di Balik Gelar Juara Bersama Persib
jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Kesuksesan bek kiri Persib Bandung Rezaldi Hehanussa yang berhasil meraih gelar juara bersama Persib Bandung, menyimpan kisah sedih di baliknya. Pemain asal Jakarta itu sempat mengalami penurunan kepercayaan diri di Persib.
Didatangkan ke Persib atas rekomendasi pelatih sebelumnya, Luis Milla, pria yang karib disapa Bule itu mengisahkan bagaimana dirinya berusaha keras agar bisa beradaptasi dengan klub barunya.
Proses adaptasi pun harus dilakukan Rezaldi. Pasalnya, dia didatangkan dari Persija Jakarta, rival abadi Persib.
“Awal musim saya sempat down dan benar-benar bingung harus seperti apa sampai sempat sudah tidak percaya diri saya sendiri,” kata Rezaldi, dikutip Minggu (16/6).
Ketidakpercayaan diri Rezaldi berhasil dia singkirkan atas dukungan dari orang-orang terdekatnya. Tidak cuma keluarga, tapi juga teman satu tim dan juga pelatih.
Pergantian pelatih dari Luis Milla ke Bojan Hodak, Rezaldi semakin menunjukkan kualitas individunya. Sampai akhirnya, Rezaldi terpilih sebagai starter di beberapa pertandingan.
Di musim ini saja, Rezaldi sudah bermain sebanyak 25 kali dengan 1.662 menit laga.
“Saat down saya tanamkan sama diri saya, saya harus tetap kerja keras untuk pekerjaan saya karena ini pilihan saya dan berkat doa dari istri dan berkat doa dari ibu dan keluarga, dan dukungan dari mereka saya bisa tetap kuat dan bekerja keras,” tuturnya.
Rezaldi Hehanussa mengisahkan perjuangannya bisa meraih gelar juara bersama tim Persib Bandung.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News