Bojan Hodak Waspadai Sejumlah Pemain Persik Kediri

Jumat, 08 Desember 2023 – 19:00 WIB
Bojan Hodak Waspadai Sejumlah Pemain Persik Kediri - JPNN.com Jabar
Pelatih Persib Bojan Hodak. Foto: Nur Fidhiah Shabrina/jpnn.com

jabar.jpnn.com, KOTA BANDUNG - Persib Bandung bakal menjamu Persik Kediri dalam pertandingan pekan ke-22 Liga 1 2023/2024. Laga sengit itu berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Minggu (10/12) dengan kick off pukul 19.00 WIB.

Menjelang duel tersebut, pelatih Persib Bojan Hodak mewaspadai sederet pemain Persik. Beberapa nama penggawa Macan Putih menurut Bojan memiliki potensi ancaman bagi lini belakang Maung Bandung.

Salah satu pemain yang disebut Bojan adalah Ze Valente. Pemain yang baru diboyong Persik dari Persebaya Surabaya di jendela transfer paruh musim ini.

Selain Ze Valente, ada nama Flavio Silva dan Renan Silva yang diwaspadai pelatih asal Kroasia ini.

“Ya, saya lihat di laga terakhirnya, Ze Valente bermain bagus. Lalu, ada Renan Silva dan Flavio Silva,” kata Bojan di Bandung, Jumat (8/12).

Selain itu, dua pemain lokal Persik yakni Supriadi dan Kelly Sroyer juga mendapat atensi dari Bojan, termasuk pemain naturalisasi Irfan Bachdim.

“Mereka juga punya striker lokal yang sangat cepat nomor 54 (Supriadi). Mereka punya pemain bagus di flank pemain nomor 39 (Kelly) dan juga ada Irfan (Bachdim), mungkin dia sudah tua tapi skillnya berkelas dan setiap sentuhannya berbahaya,” terangnya.

“Jadi, itu bisa membahayakan karena dia tahu cara bermain yang harus dimainkan. Mereka tim yang berpengalaman. Tapi kami harus punya cara untuk menghentikan mereka,” tutur dia. (mcr27/jpnn)

Pelatih Persib mewaspadai sejumlah pemain Persik yang dinilai berbahaya dan mengancam lini belakang mereka.

Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina

Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News