Persib vs PSS, Bojan Hodak Antisipasi Kecepatan Pemain Super Elja 

Jumat, 27 Oktober 2023 – 18:30 WIB
Persib vs PSS, Bojan Hodak Antisipasi Kecepatan Pemain Super Elja  - JPNN.com Jabar
Pelatih Persib Bojan Hodak didampingi perwakilan pemain David da Silva dalam prematch conference di Stadion GBLA, Kota Bandung, Jumat (27/10). Foto: Media Official Persib

Catatan lima pertandingan terakhir, PSS meraih tiga kekalahan dan dua hasil imbang. 

Tim asuhan Bertrand Crasson itu kebobolan sembilan gol. Kekalahan terbesar terjadi saat melawan Dewa United dengan skor 3 - 1. 

"Mereka mampu mencetak banyak gol, tapi mereka juga cukup banyak kebobolan. Mereka baru mengganti pelatih dan tentu pemain akan bekerja keras untuk membuktikan kepada pelatih siapa yang layak menjadi 11 pemain pertama," terangnya. 

"Jadi, ini akan jadi laga berbahaya bagi kami dan kami harus fokus sepenuhnya pada permainan karena ingin mendapat hasil terbaik," sambungnya. 

Kata Bojan, dalam sesi latihan mereka sudah membahas dan membuat strategi untuk meredam kecepatan para pemain lawan. 

Maka dari itu, ia optimistis anak asuhnya akan menjalani permainan sesuai dengan rencananya. 

"Mereka punya banyak pemain dengan kualitas individual yang bagus. Jadi secara individu, tim ini sangat bagus, cepat, berbahaya, dan para pemain mereka berpengalaman," tuturnya. 

Bermain di hadapan pendukung sendiri pun menjadi tambahan semangat buat mereka bisa memenangkan laga kandang terakhir ini. 

Menjelang laga melawan PSS Sleman, begini persiapan tim Persib Bandung.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News