Latihan Perdana Tyronne di Persib Pasca Cedera Tendon Achilles
Selain itu, Tyronne menilai, apabila tim terus bermain dengan baik dan memenangkan setiap laga, maka bukanlah mustahil mereka bisa menjadi juara di musim sekarang.
“Jadi tim dalam bentuk yang bagus dan tentunya bagus untuk semuanya. Tim memiliki mentalitas bagus dalam permainan dan ini berpotensi untuk mengejar juara,” ungkapnya.
Sebelumnya, gelandang Tyronne del Pino mengalami cedera saat menjalani debut di laga Persib kontra Madura United pada pekan pertama Liga 1 2023/2024.
Berdasarkan hasil tes MRI, Tyronne mengalami cedera tendon achilles yang membuatnya tak bisa melanjutkan permainannya. Ia hanya bermain selama 20 menit saat tim masih ditangani pelatih Luis Milla.
Mengalami cedera serius, Tyronne memutuskan pulang ke negara asalnya Spanyol untuk menjalani pemulihan.
Hilangnya Tyronne, otomatis Persib perlu mendatangkan satu pemain lain untuk mengisi posisi yang ditinggalkan.
Persib akhirnya merekrut Levy Madinda dengan status pinjaman dari tim sepak bola asal Malaysia, Johor Darul Ta’zim FC (JDT). Kontrak Levy akan habis seusai menjalani paruh musim ini. (mcr27/jpnn)
Gelandang asing Tyronne del Pino akhirnya kembali bergabung dengan tim dan menjalani latihan perdana, pasca cedera serius alaminya.
Redaktur : Ridwan Abdul Malik
Reporter : Nur Fidhiah Sabrina
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News