Percasi Kota Depok Targetkan 2 Emas Kejurda di Bandung
jabar.jpnn.com, DEPOK - Persatuan Catur Indonesia (Percasi) Kota Depok tengah mempersiapkan para atlet terbaiknya untuk tampil di Kejuaraan Daerah (Kejurda) yang akan berlangsung di Kota Bandung pada Mei mendatang.
Ketua Harian Percasi Kota Depok Abdul Hamid menyebut, hingga kini pihaknya sedang melakukan berbagai persiapan dan latihan menjelang Kejurda.
“Dari 15 atlet yang ada, kami akan pilih 10 atlet terbaik untuk tampil dalam Kejurda mewakili Kota Depok,” ucapnya, Senin (28/2).
Dari atlet yang dipersiapakan untuk berlaga di Kejurda, Hamid optimis paling tidak bisa membawa pulang dua mendali emas untuk Kota Depok.
“Setidaknya dua emas dan dua perak bisa dibawa pulang oleh atlet catur Kota Depok,” terangnya.
Tidak hanya itu, pihaknya menargetkan atlet catur Kota Depok bisa masuk dalam babak lima besar. Karena, ajang Kejurda ini menjadi pembuktian bagi atlet catur Depok.
Baca Juga:
Untuk meghadapi Kejurda, kini para atlet melakukan latihan secara rutin dan mempersiapkan berbagai strategi terbaik untuk mengalahkan lawannya.
“Saat ini meraka berlatih sepekan dua kali, dengan harapan target yang sudah ditentukan dapat diraih oleh para atlet kebanggan Kota Depok,” tandasnya. (mcr19/jpnn)
Percasi Kota Depok pasang target dua medali emas dan dua medali perak di ajang Kejurda Kota Bandung pada Mei mendatang.
Redaktur : Yogi Faisal
Reporter : Lutviatul Fauziah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News