Depok Targetkan 25 Mendali Emas di Ajang Porprov Jawa Barat

Kamis, 24 Februari 2022 – 12:58 WIB
Depok Targetkan 25 Mendali Emas di Ajang Porprov Jawa Barat - JPNN.com Jabar
Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Depok Herry Suprianto. Foto : Lutviatul Fauziah/JPNN.com.

jabar.jpnn.com, DEPOK - Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Depok Herry Suprianto targetkan Depok meraih 25 mendali emas dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat.

Herry mengatakan, pada Porprov Jawa Barat mendatang Kota Depok akan mengirimkan 450 atlet untuk berlaga dalam 42 cabang olahraga.

“Tentu atlet-atlet ini sudah mengikuti pelatihan yang panjang, serta 90 persen di antaranya sudah lolos babak kualifikasi,” ucapnya, Kamis (24/2).

Dirinya optimis, melalui ajang bergengsi yang diselenggarakan setiap empat tahun sekali itu Depok bisa menampilkan atlet-atlet terbaiknya.

“Tentu harapan kami ada peningkatan dari Porprov sebelumnya. Jika pada 2018 lalu Depok meraih 14 mendali emas, kali ini kami targetkan Depok bisa meraih 25 hingga 30 mendali emas dan masuk dalam 10 besar,” terangnya.

Ia menyebutkan, ada beberapa cabang olahraga yang menjadi andalan dan diyakini bisa membawa pulang mendali emas untuk Kota Depok.

Sejumlah cabang olahraga tersebut yakni basket, atletik, catur, karate, taekwondo, terjun payung, balap motor, arung jeram, aero modeling, paralayang, petanque, muay thai, bulu tangkis, gateball, gempo, panahan, senam, tinju, sepeda sport, dayung, biliar, kodrat, sepatu roda, serta sepak takraw.

“InsyaAllah, cabang olahraga yang menjadi unggulan bisa meraih mendali emas,” tuturnya.

Kota Depok targetkan bawa pulang 25 hingga 30 mendali emas pada ajang Porprov Jawa Barat pada November mendatang.
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News