Persis vs Persib, Alberto Rodriguez Harus Absen Membela Maung Bandung
Pergi ke Solo, Persib membawa serta 24 pemainnya. Seluruh pemain, kata Bojan, wajib memberikan penampilan terbaik saat diberi kepercayaan untuk bermain.
"Namun pada akhirnya, tim ini diperkuat 24 pemain, dan semuanya digaji. Jadi, siapapun yang diturunkan untuk mengisi posisi Alberto, mereka harus melakukan tugasnya dengan baik," ujar pelatih berkepela plontos itu.
Sementara itu, mengenai klub Persis yang akan dihadapinya malam ini, Bojan menyebut kondisi timnya dengan lawan hampir sama.
Persib dan Persis sama-sama meraih hasil imbang di laga sebelumnya, dan itu bukanlah sesuatu yang diharapkan pelatih.
"Kedua tim sama-sama mencetak banyak peluang, yang mana itu bagus bagi fans tapi tidak bagus bagi pelatih. Karena, kedua tim juga sama-sama kemasukan banyak gol, meski di laga terakhir kedua tim bertahan dengan baik," jelasnya.
Bojan menuturkan, Persis Solo dihuni para pemain berkualitas, termasuk penyerang.
Para striker Persis ini dinilai berbahaya bagi Persib. Meski begitu, Bojan mengaku timnya juga punya striker yang haus gol dan selalu menunjukan performa terbaik.
Ciro Alves, David da Silva, dan Ezra Walian adalah striker milik Persib yang sampai saat ini sudah menunjuka performa apiknya.
Alberto Rodriguez harus absen membela Persib saat timnya bertemu Persis Solo. Pelatih Bojan tak khawatir dan bilang begini.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News