Ambisi Persib Kejar Tiga Poin Melawan Persipura Jayapura
jabar.jpnn.com, BANDUNG - Persib Bandung bakal melakoni pertandingan melawan Persipura Jayapura dalam lanjutan Liga 1 Indonesia musim 2021/2022. Pertandingan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Jum'at (18/2).
Pada pertandingan ini Persib bakal memberikan permainan yang terbaik demi mengejar selisih tiga poin dari tim Arema FC yang sekarang memimpin papan klasemen sementara.
Pelatih Robert Alberts menuturkan, seluruh pemain bersiap untuk mendapatkan hasil terbaik dalam pertandingan esok hari. Ambisinya mendapatkan tiga poin harus tercapai, bila ingin menggeser Arema FC dari puncak klasemen.
"Karena sebelumnya kami gagal meraih tiga poin meski pun memiliki banyak peluang," kata Robert dalam konferensi pers daring, Kamis (17/2).
Berkaca dari pertandingan sebelumnya, Robert tahu betul taktik semacam apa yang akan mereka mainkan. Katanya, skuad Pangeran Biru hanya perlu mencetak gol.
Robert menyebut, yang menjadi catatan dalam pertandingan melawan PSIS Semarang kemarin adalah kegagalan mencetak gol, meski tim Maung Bandung punya banyak peluang.
"Yang terpenting tim bisa melanjutkan apa yang sudah diperlihatkan kemarin, kami hanya kurang dalam mencetak gol. Itu yang harus dilakukan besok petang, kami harus mencetak gol," tutur pelatih asal Belanda itu.
Maung Bandung sebenarnya punya catatan positif kala menjamu tim berjuluk Mutiara Hitam itu.
Pelatih Persib Robert Alberts menyampaikan kesiapannya dalam pertandingan melawan Persipura Jayapura, esok hari. Begini katanya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News