Penghuni Indekos yang Digeledah Densus 88 di Bandung Ber-KTP Aceh
jabar.jpnn.com, BANDUNG - Pemilik kos-kosan Adang (62) yang digeledah tim Densus 88 Anti Teror Mabes Polri mengungkapkan, bahwa penghuni indekos beridentitas dari Provinsi Aceh.
Kepada wartawan, Adang memperlihatkan foto KTP penghuni kamar kos-kosan di lantai dua yang digeledah Densus 88 tersebut.
“Orang Aceh,” katanya di Jalan Waas, Kelurahan Batununggal, Kecamatan Bandung Kidul, Selasa (13/12).
Dari identitas yang diperlihatkan, penghuni kamar kos-kosan yang digeledah densus berinisial MFS.
MFS tinggal di wilayah Kabupaten Aceh Tengah, Provinisi Aceh.
Terlihat juga, MFS adalah seorang pria kelahiran Aceh Utara tahun 1989 dan berstatus pelajar/mahasiswa, serta belum menikah.
Adapun penggeledahan ini sebagai pengembangan dari teror bom bunuh diri yang terjadi di Polsek Astanaanyar Bandung pada Rabu (7/12).
Sebelumnya, tim Densus 88 kembali menggeledah sebuah kamar kos-kosan di Jalan Waas, RT 03 RW 01, Kelurahan Batununggal, Kecamatan Bandung Kidul, Kota Bandung.
Pemilik kos-kosan mengungkapkan bahwa penghuni yang kamarnya digeledah tim Densus 88 ber-KTP Provinsi Aceh, baru 2 bulan tinggal di sini.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News