Polisi Periksa 3 Saksi Ihwal Penemuan Jasad Bayi di Beji Depok
jabar.jpnn.com, DEPOK - Pihak kepolisian telah memeriksa para saksi terkait penemuan jasad bayi laki-laki, di Jalan Kemiri Muka, Kelurahan Kemiri Muka, Kecamatan Beji, Kota Depok, pada Sabtu (3/9).
Kanit Reskrim Polsek Beji AKP Hakim Dalimunthe mengungkapkan hingga kini sudah ada tiga saksi yang diperiksa terkait penemuan jasad bayi tersebut.
"Tiga orang sudah diperiksa, termasuk yang menemukan," ucapnya, Senin (5/9).
Tidak hanya itu, pihaknya juga telah mengamankan rekaman CCTV di dekat lokasi penemuan jasad sebagai petunjuk indentifikasi.
"CCTV akan kami gunakan untuk proses indentifikasi," ujarnya.
Sekadar diketahui, masyarakat di Jalan Kemiri Muka RT 01, RW 12 Kelurahan Kemiri Muka, Kecamatan Beji, Kota Depok digegerkan dengan penemuan jasad bayi, Sabtu (3/9).
Jasad bayi tersebut ditemukan warga di semak-semak, sekitar pukul 15.05 WIB oleh keamanan lingkungan.
Ketua RT 01 Sriyono mengatakan awalnya seorang keamanan lingkungan tersebut mencium aroma tidak sedap dari lokasi kejadian.
Hingga kini Polsek Beji telah melakukan pemeriksaan terhadap tiga saksi atas kasus penemuan jasad bayi laki-laki, di di Jalan Kemiri Muka, Beji, Kota Depok.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News