Demi Mengelabui Korbannya, Tersangka Investasi Emas Bodong Mengaku Punya Saham di PT Antam

Rabu, 08 Mei 2024 – 22:00 WIB
Demi Mengelabui Korbannya, Tersangka Investasi Emas Bodong Mengaku Punya Saham di PT Antam - JPNN.com Jabar
Kapolres Metro Depok, Kombes Pol Arya Perdana. Foto : Lutviatul Fauziah/jpnn

jabar.jpnn.com, DEPOK - Puluhan ibu-ibu di Kota Depok menjadi korban penipuan investasi emas bodong hingga miliaran rupiah.

Kapolres Metro Depok, Kombes Pol Arya Perdana mengatakan dari hasil penipuan tersangka RF mendapatkan uang hingga Rp 20 miliar.

Untuk meyakinkan korbannya, tersangka mengaku memiliki saham di PT Aneka Tambang (Antam).

“Dia mengaku salah satu pemilik saham di PT Antam,” ucapnya.

Selain itu, tersangka juga menjanjikan keuntungan kepada korbannya ketika melakukan investasi.

“Jadi setiap kali mengumpulkan uang, tersangka menjanjikan ada keuntungan yang diperoleh dalam bentuk persen. Misalnya 10 persen dari nilai investasi,” tuturnya.

Namun, Arya menyebut keuntungan yang dijanjikan setiap orangnya berbeda-beda.

“Tentu persenannya berbeda-beda tiap orang, sampai akhirnya korban mau berinvestasi,” terangnya.

Kapolres Metro Depok, Kombes Pol Arya Perdana sebut modus tersangka investasi emas bodong, yakni dengan mengaku sebagai pemilik saham di PT Antam
Facebook JPNN.com Jabar Twitter JPNN.com Jabar Pinterest JPNN.com Jabar Linkedin JPNN.com Jabar Flipboard JPNN.com Jabar Line JPNN.com Jabar JPNN.com Jabar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jabar di Google News